Sahabat Peduli…
Beberapa waktu lalu, tepatnya pada tanggal 3 November 2024, telah terjadi musibah letusan Gunung Lewotobi di Kabupaten Flores Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Letusan Gunung Lewotobi ini menyebabkan setidaknya 10 orang yang berada di sekitar gunung ditemukan meninggal dunia, 63 luka-luka, dan puluhan rumah terbakar. Menurut BNPB peristiwa ini juga menyebabkan lebih dari 2.700 keluarga atau 12.200 orang mengungsi dan terkena dampaknya. Letusan Gunung Lewotobi ini merupakan letusan gunung berapi terdahsyat setelah letusan Gunung Semeru tahun 2021.
LAZIS RSIY PDHI Peduli pun segera menggalang bantuan untuk meringankan korban erupsi Gunung Lewotobi. Setelah kegiatan penggalangan selama kurang lebih 2 bulan akhirnya terkumpul bantuan yang siap disalurkan kepada saudara-saudara kita korban erupsi Gunung Lewotobi. Dan kemarin pada tanggal 13 januari 2025, Alhamdulillah donasi dari Sahabat peduli sudah kami salurkan kepada saudara-saudara kita di sana. Tampah raut wajah bahagia terpancar dari wajah saudara-saudara kita, raut wajah senang bercampur haru, teriring doa untuk segenap donatur semoga donatur diberikan ganti dan pahala berlipat ganda.
Tak lupa kami dari LAZIS RSIY PDHI Peduli mengucapkan Jazakumullahu khairan katsiran, semoga para donatur sekeluarga senantiasa diberikan kesehatan, keberkahan, rezeki yang luas, dan pahala berlipat dari Allah SWT. Dan semoga apa yang sudah didonasikan dapat membantu meringankan beban saudara-saudara kita korban erupsi Gunung Lewotobi di Flores Timur. Aamiin Yaa Rabbal ‘Aalamiin.