Sobat Peduli..Pada hari ini tanggal 27 Januari 2023, RSIY PDHI menyelenggarakan kajian dan mentoring penerima beasiswa anak taqwa. Acara ini merupakan acara rutin yang diadakan untuk menyalurkan donasi pendidikan dari donatur sekaligus sebagai sarana untuk meningkatkan keimanan dan keislaman adik-adik penerima beasiswa anak taqwa. Acara ini dihadiri oleh 50 penerima beasiswa dan wali santri. Diharapkan dengan adanya acara ini semakin menambah semangat adik-adik penerima beasiswa anak taqwa agar lebih giat belajar, khususnya ilmu agama islam. Sehingga tidak hanya menciptakan generasi yang pandai dalam bidang akademik tetapi juga insan yang berakhlak islami.